“Yang kami minta tidak banyak. Hanya meminta mengakui kesalahan dan dosa kalian. Kami memberi kalian kesempatan meminta maaf kepada kami. Selagi kami masih hidup. Maafkan saya. Apa itu sulit?” Demikian penggalan kesaksian Na Ok Boon atau yang lebih sering dipanggil Halmeoni, dihadapan kongres Amerika Serikat.
Film Korea yang tayang tahun 2017 ini adalah kisah nyata tentang “jugun ianfu”, perempuan yang dijadikan budak seks oleh tentara Jepang selama perang dunia kedua. Tahun 2007, seorang anggota kongres Amerika serikat keturanan Jepang, yang berasal dari distrik California, mendorong dilahirkannya Resolusi 121. Tindakan ini patut diteladani, tak ada rasa malu meminta negara asalnya untuk “tobat nasuha” atas kejahatannya dimasa lalu.
Resolusi ini mendesak agar pemerintah Jepang meminta maaf kepada para perempuan yang dijadikan budak seks dimasa perang dunia kedua, dan memasukkannya ke dalam kurikulum sekolah yang ada di Jepang. Ini merupakan bentuk pengakuan dosa yang menjadi tuntutan para korban, sebagai syarat rekonsiliasi.
Konon sutradara dan produser film ini kesulitan mendapatkan pemain, dikarenakan banyak aktor-aktor senior dan terkenal Korea yang enggan terlibat. Mereka takut kehilangan penggemar di Jepang, dan memantik kontroversi dan perdebatan. Bukankah urusan keadilan itu mesti didahulukan dibanding sekedar ketenaran yang receh?
Salut buat para pemain, mereka memilih mengambil peran dan pasang badan untuk para korban “jugun ianfu”. Meski film ini bukan drama romantis, yang jadi ciri khas film Korea pada umumnya, tapi film ini cukup menguras air mata. Kesedihan, penderitaan, semangat hidup, perkawanan, dan tekad berjuang, bercampur menjadi satu.
Yang pasti, penting untuk mendorong negara meminta maaf atas dosa dan kejahatan yang dilakukan dimasa lalu. Bukan hanya untuk para korban, tetapi yang tak kalah penting adalah untuk modal sosial bagi generasi yang akan datang. Apakah negara Anda sendiri sudah meminta maaf atas kejahatan masa lalunya? Mimpi!!!!!!!
Sumber gambar : homestaykorea.com. Berikut trailer film ‘I Can Speak” :
Leave a Reply